Sirkuit Listrik | Pengertian dan Definisi

Pengertian dan definisi sirkuit listrik. Sirkuit listrik adalah kumpulan komponen-komponen listrik yang membentuk suatu rangkaian yang terhubung oleh kabel-kabel konduktor atau kawat. Sirkuit listrik biasanya merupakan sebutan untuk komponen-komponen elekronik yang biasanya terangkai atau dipasang diatas papan circuit bercetak (PCB).

Sirkuit listrik yang telah dirancang sedemikian rupa dapat menjadi aplikasi yang berbeda-beda tergantung gambaran sirjuit listrik yang di rencanakan.  Sirkuit listrik yang paling sederhana adalah bel listrik. Sebelum membuat sebuah sirkuit listrik, seorang ahli elektronika biasanya mendesain dan menentukan apa dan bagaimana fungsi dan cara kerja suatu sirkuit. Setelah draft nya ditemukan, baru kemudian tinggal membuat skema pada papan sirkuit bercetaknya atau pcb serta menentukan komponen-komponen listrik yang akan di pasang di papan bercetak tersebut.

Komponen listrik yang ada pada suatu sirkuit listrik pada umumnya terdiri dari 5 jenis yang masing-masing mempunyai fungsi yang berbeda-beda. Untuk mengetahui jenis-jenis komponen yang terdapat pada suatu sirkuit listrik dapat di lihat pada artikel Komponen-komponen Lisrik.