Antony van Leeuwenhoek | Penemu Mikroskop


Biografi Antony van Leeuwenhoek sang penemu mikroskop. Antony van Leeuwenhoek adalah ilmuwan Belanda yang terkenal karena telah menemukan dan menciptakan mikroskop. Mikroskop adalah terobosan terbesar dunia ilmu pengetahuan. Karena dengan adanya mikroskop penelitian terhadap benda-benda dan mikroorganisme renik dapat dilakukan. Karena jasanya itu, Antony van Leeuwenhoek di kenal sebagai perintis mikrobiologi.


Antony van Leeuwenhoek (1632-1723) lahir di Delft, Negeri Belanda pada tahun 1623. Dia berasal dari keluarga kelas menengah yang beprofesi sebagai pegawai pemerintah. Keberhasilan Antony menciptakan mikroskop adalah karena hobinya melihat sesuatu menggunakan kaca pembesar. Karena hasil pengamatannya tidak memuaskan, akhirnya Antony van Leeuwenhoek membuat sendiri mikroskop dengan cara mengosok lensa hingga sesuai dengan keinginan. Meski Antony van Leeuwenhoek bukan seorang pengosok lensa profesional, tetapi di aberhasil membuat lensa dengan pembesaran yang sangat tinggi di masa itu yaitu yang berkapasitas pembesaran objek 270 kali. Melalui mikroskop buatanya, Antony van Leeuwenhoek berhasil melakukan penelitian berbagai jenis benda dan jasad renik mulai dari rambut, kulit, anjing, air, dan masih banyak lagi. Bahkan Antony van Leeuwenhoek berhasil menjabarkan tentang spermatozoa, sel darah merah dan darah putih.

Riwayat pendidikan Antony van Leeuwenhoek sama sekali tidak menganggumkan. Dia hanya lulus sekolah dasar dan hanya paham satu bahasa saja, yaitu bahasa belanda. Namun karena ketekunan, ketrampilan, kepandaian dan kerja keras berhasil membuka terobosan besar di dunia ilmu penegathuan dengan menemukan mikroskop. Karena prestasinya itu, Antony van Leeuwenhoek terpilih untuk bergabung dengan sebuah lembaga ilmiah Eropa terkemuka pada masa itu yaitu The Royal Society of England, serta menjadi anggota Akademi ikmu pengetahuan di Paris, Prancis. Semasa hidupnya, Antony van Leeuwenhoek juga menerima kunjungan para penguasa besar seperti dan tokoh-tokoh kenamaan termasuk Czar Rusia, Peter Yang Agung, dan Ratu Inggris.

Antony van Leeuwenhoek meninggal pada tahun 1723. Di akhir hidupnya dia tetap sehat dan bekerja sebagaimana biasanya. Dalam riwayat hidup Antony van Leeuwenhoek diesbutkan bahwa dia menikah 2 kali dan di karuniai enam orang anak.