Bronkitis - Penyakit Saluran Pernafasan | Pengertian dan Definisi

Pengertian dan definisi Bronkitis Bronkitis adalah penyakit saluran pernafasan yang disebabkan oleh peradangan pada cabang tenggorok (bronchus). Penyakit bronkitis biasanya bersifat ringan dan pada akhirnya akan sembuh sempurna tapi dapat juga menjadi sangat kronis jika tidak segera diobati. Penyakit Bronkhitis sebenarnya bukan penyakit mematikan. Namun begitu keberadaannya yang menganggu sistem pernafasan dan mengurangi kualitas hidup seseorang. Seperti kita ketahui bersama, oksigen merupakan kebutuhan vital yang tidak tergantikan. Bayangkan jika sampai kebutuhan oksigen tubuh tidak tercukupi akibat dari peradangan cabang tenggorok yang menyebabkan sesak nafas, pasti sedikit banyak akan sangat berpengaruh pada metabolisme tubuh, bukan?

Pengertian Bronkitis

Sebenarnyam penyakit bronkitis lebih banyak disebabkan oleh virus, bakteri atau organisme yang menyerupai bakteri seperti Mycoplasma pneumoniae dan Chlamydia. Namun ternyata infeksi penyakit bronkitis dapat juga diakibatkan oleh beberapa kelainan pada organ tubuh seperti berikut ini:
  • Sinusitis kronis
  • Bronkiektasis
  • Alergi
  • Pembesaran amandel dan adenoid pada anak-anak.
Selain itu adapula penyakit Bronkitis yang bersifat iritatif  yang disebabkan oleh:
  • Berbagai jenis debu
  • Asap dari asam kuat, amonia, beberapa pelarut organik, klorin, hidrogen sulfida, sulfur dioksida dan bromin
  • Polusi udara yang menyebabkan iritasi ozon dan nitrogen dioksida
  • Tembakau dan rokok lainnya.