Komponen Listrik Tenaga Surya. Komponen listrik tenaga surya adalah komponen-komponen yang digunakan untuk merakit sebuah pembangkit listrik tenaga surya baik dalam skala rumah tangga ataupun skala industri. Listrik tenaga surya merupakan suatu sumber energi listrik yang berasal matahari. Dengan teknologi fotosel, cahaya matahari dapat diubah menjadi energi listrik.
Untuk dapat merubah cahaya matahari menjadi energi listrik diperlukan suatu alat yang disebut komponen. Komponen-komponen yang digunakan untuk merubah cahaya matahari menjadi energi listrik sangat berbeda dengan komponen-komponen yang digunakan untuk menghasilkan energi listrik pada berbagai pembangkit listrik. Karena itu komponen ini di sebut komponen listrik tenaga surya.
Komponen listrik tenaga surya ini membentuk satu kesatuan yang terorganisasi sedemikian rupa sehingga dapat bekerja secara maksimal. Satu saja komponen tersebut rusak atau tidak dapat digunakan, maka proses perubahan energi cahaya menjadi energi listrik dapat terganggu, Berikut ini adalah jenis-jenis komponen listrik tenaga surya, yaitu:
Komponen Listrik Tenaga Surya
1. Panel Surya. Panel Surya atau Solar Cells adalah komponen utama pada pembangkit listrik tenaga surya. Solar cells berfungsi untuk merubah tenaga matahari menjadi listrik.Tanpa komponen ini energi listrik tidak dapat di hasilkan.
2. Regulator adalah panel pengendali atau pengatur atau controller. Controller ini biasanya ter-integrasi dengan sebuah kotak Batere. Controller adalah sebuah perangkat elektronik berbentuk kotak yang berfungsi untuk mengatur aliran listrik dari panel surya ke Batere atau aki menuju ke perangkat elektronik yang ada di rumah.
3. Inverter. Inverter adalah seperangkat alat yang merupakan rangkaian komponen elektronika yang di gunakan untuk mengubah arus DC (Direct curent) menjadi arus AC (alternating curent). Inverter ini dapat kita jumpai pada berbagai macam jenis paralatan elektronika. Tanpa alat ini arus DC yang dihasilkan oleh panel surya tidak akan dapat digunakan secara langsung oleh alat alat ekektronika yang biasanya membutuhkan arus AC sebagai daya utamanya.
4. Baterai. Baterai adalah sebuah alat yang digunakan untuk menyimpan tenaga listrik yang dihasilkan dari pembangkit tenaga surya sehinga bisa di gunakan kapan saja selama dibutuhkan. Tanpa baterai maka energi surya hanya dapat digunakan pada saat ada sinar matahari saja karena tidak ada alat penyimpan energinya.